Berbagi Kepada Sesama, PT.Timah Tbk, Salurkan 250 Paket Sembako Kepada Warga Desa Gemuruh.
Karimun, gamawanews.com Didalam bulan yang penuh dengan keberkahan Ramadhan 1444 Hijriah/ 2023 Masehi, kembali PT. Timah Tbk berbagi kepada sesama, khusus kepada warga Desa Gemuruh yang berkemampuan ekonomi terbatas, melalui Pemerintahan Desa Gemuruh telah disalurkan sebanyak 250 Paket Sembako yang nantinya akan diserah oleh Pemerintahan Desa Gemuruh kepada warga yang mempunyai kemampuan ekonomi terbatas yang dimaksud.
Menurut Kades Gemuruh Ari Supriadi Nurfaizal, SE ketika diminta komentar melalui Via Ponsel Minggu ( 16/04 ) mengemukakan, bantuan dari BUMN melalui PT. Timah sudah diterima tiga hari yang lalu, dan jumlah warga yang telah didata sudah Kita serahkan bantuannya Kata Kades.
Bagi PT Timah Tbk, bantuan sembako yang diberikan kepada warga Desa Gemuruh Khususnya dan warga Desa lainnya sudah merupakan program rutin dan kalender Tahunan Perusahaan, karena bagi PT. Timah Tbk. berbagi itu indah jelas Ari.
Semoga bantuan yang diberikan oleh PT.Timah Tbk melalui Pemerintahan Desa Gemuruh, dapat sedikit membantu warga didalam memenuhi kebutuhan hidup keseharian ujar Ari.
Memang Kita akui didalam beberapa tahun terakhir ini, perekonomian cukup terasa berat, apalagi setelah paska Pandemi Covid.19 ditambah lagi dengan penyesuaian harga BBM beserta kenaikan segala jenis sembako menjelang Hari Raya Aidil Fitri, tetapi kesemuanya itu harus Kita lalui Ucap Ari.
Ditempat terpisah beberapa warga penerima Sembako bantuan berbagi kepada sesama dari PT. Timah Tbk merasa cukup senang dan bahagia, semoga program sosial kemasyarakatan yang diusung oleh PT. Timah Tbk menjadi kalender rutin ungkap Sumber. ( Iwan ).
Posting Komentar