Pemberian Takjil Dan Pegelaran Musik Amal Oleh Gamawa, Disambut Warga Karimun Dengan Penuh Antutias.


Karimun, gamawanews.com Pemberian takjil dan pegelaran Musik Amal untuk ananda Saiful Bahri dan Anak Yatim Piatu yang telah didata oleh panitia Jum,at ( 24/03 ) oleh DPD Gamawa Kepri bersama Lintas Sektoral, STIT Muntaz, Perpat Karimun dan Group Hobi Sepeda beserta Motor didalam suasana bulan suci puasa kedua ramadhan 1444 Hijriah/ 2023 Masehi, terlaksana sesuai rencana dan harapan, ratusan warga silih-berganti mendatangi panitia tempat Acara diselenggakan.


Menurut Ketua DPD Gamawa Kepri Denni Subari kepada gamawanews.com disela-sela acara pemberian Takjil dan Pegelaran Musik Amal mengemukakan, alhamdulilah antutias warga terkait acara yang diselenggarakan cukup tinggi, pada hari ini saja takjil yang kita berikan kepada warga untuk berbuka puasa sebanyak 540 Kotak/ Bungkus takjil dan untuk pegelaran musik amal bagi Ananda Saiful Bahri dan anak yatim piatu yang telah didata oleh panitia terkumpul dana sebanyak Rp. 726 Ribu kata Denni panggilan akrab.




Untuk Minggu depan tanggal 31 Maret, Kembali DPD Gamawa Kepri yang berkantor pusat di Kabupaten Karimun bersama Tiem, akan kembali mengadakan pemberian takjil dan pegelaran Musik Amal jelas Denni.


Seterusnya sesuai jadwal program kerja Gamawa tanggal 7 April dan 14 April 2023, Kita juga menyelenggarakan pemberian takjil serta pegelaran musik amal di karimun dengan tempat yang berbada, khusus untuk pemberian takjil dan pegelaran musik amal di Pulau Kundur, Kita merencanakan pelaksanaannya di Kecamatan Kundur Pusat Kota Tanjung Batu, dan bisa saja khusus di Tanjung Batu Kundur Kita akan adakan Halal Bihalal, untuk itu secepat mungkin akan kita atur jadwalnya ujar Denni.



Kepada rekan-rekan PAC dan pengurus Gamawa, baik di Kecamatan Kundur, Kuba, Kuta, Ungar dan Belat mari kita meriahkan acara yang berkemungkinan akan diselenggarakan di pulau kundur nantinya ucap Denni.


Pantauan gamawanews.com dilapangan setelah setengah hari berpanas-panasan di jalanan terlihat panitia dengan penuh semangat dan rasa gembira bersama Gamawa dan Perpat Karimun beserta Tiem lain melakukan buka puasa bersama di Panggung Putri Kemuning. ( Iwan ).

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama